Home » , » PANTAI KARANG KITRI

PANTAI KARANG KITRI

Written By Turis Banten on Minggu, 22 Juni 2014 | 18.30

Pantai adalah tujuan wisata yang sering dilakukan oleh banyak orang saat weekend, keindahan pantai sering digadang-gadang kan oleh masyarakat untuk merileksasikan pikiran, dari kesibukan sehari-hari.




Banten banyak sekali memiliki pantai yang indah, terutama yaitu Pantai Anyer, yang sering dikunjungi wisatawan lokal maupun mancanegara. Pantai Karang Bolong, Pantai Sambolo, Pantai Carita mungkin tidak asing di telinga kalian. Padahal di Anyer pantai tidak hanya itu, Pantai Karang Kitri pun tidak kalah indahnya dari pantai-pantai yang disebutkan diatas.

Pantai Karang Kitri diambil dari 2 kata, yaitu Karang dan Kitri. Karang, karena pantai ini memiliki keindahan karangnya, Kitri artinya Tunas Kelapa. Bisa saya simpulkan Pantai Karang Kitri adalah Pantai yang indah karena memiliki banyak karang dan pohon kelapa yang melengkapi keindahan pantai ini.

Pantai yang berada di Jl. Sindang Laya Ciparay ini ada dari tahun 90-an, pantai ini menyediakan berbagai fasilitas seperti : saung, banana boot, papan selancar, ban, dll. Tiket masuk pantai ini pun sangat terjangkau, berkisar 20 rb (motor) 75 rb (mobil) kita bisa berileksasi dipantai ini.

Satu hal yang tidak pernah ketinggalan dan berkesan dari pantai anyer adalah khas makananya yaitu Otak-Otak buatan asli orang anyer, yang bisa kita nikmati di tepi pantai bersama keluarga, sahabatan, dan pasangan dengan harga satuan 4 rb.


Share this post :