Home » » Alun-Alun Serang: Muda dan Ceria

Alun-Alun Serang: Muda dan Ceria

Written By Turis Banten on Senin, 23 Juni 2014 | 18.47

Beberapa saat yang lalu TB berkesempatan berkunjung ke sana, tepatnya pada hari Minggu 22 Juni 2014 . Alun-alun ini terletak di ujung barat Jalan Jendral Ahmad Yani, yang merupakan jalan utama kota Serang. Lokasinya berdekatan dengan Masjid Agung Serang dan Kantor Gubernur Banten..

Alun-Alun Serang dibagi menjadi dua, yaitu: Alun-Alun Barat dan Alun-Alun Timur. Keduanya dipisahkan oleh sebuah jalan kecil dan monumen perjuangan. Gerbang masuk ke Alun-alun ada di sebelah selatan. Tersedia lokasi parkir yang cukup luas untuk motor di dalam area Alun-Alun Timur. Sementara untuk mobil, banyak yang diparkir di sepanjang jalur lambat sebelah selatan.
Sore Itu Tb melihat Ratusan orang memenuhi Alun-Alun Serang. Ada muda-mudi, anak-anak, pula keluarga. Ada yang sedang duduk-duduk, banyak pula yang berolahraga. Terdapat trek aspal di dalamnya, dimanfaatkan oleh pengunjung untuk jalan santai, jogging, sepedaan, bahkan banyak anak-anak yang bermain rollerblade.
Terdapat tiga buah lapangan semen di tengah trek aspal tadi. Satu digunakan untuk bermain basket. Dua lagi digunakan untuk futsal dan voli. Penggunaanya dibebaskan bagi masyarakat, tidak ada sistem booking. Semua orang boleh memakai. Hal ini terlihat dari para pemain yang bergantian dalam bermain. Tidak ada rebutan, semuanya sabar menanti giliran mainnya. Pemandangan di sana terlihat akur sekali. hhmmm TB sangat terharu dengan masyarakat serang.. Tertib ey
Dribble and dunk
Jeger!
Jump and smash..
Bersebelahan dengan ketiga lapangan terdapat taman pedestrian. Beberapa pot besar dibangun dengan jenis tanaman yang beragam. Tepiannya bisa digunakan oleh pengunjung untuk duduk santai. Di bagian tengah taman ini terdapat kolam air mancur. Sayangnya pada saat saya ke sana, air mancurnya sedang mati, selain itu warna airnya juga hijau keruh. Selain dimanfaatkan untuk duduk santai, lokasi ini juga dimanfaatkan pengunjung untuk bermain badminton atau berlatih freestyle juggling. huh memnag alun - alun serang temapat yang pas buat menghabiskan akhir pekan kita.


Share this post :