Makanan tradisional khas Banten sangat beraneka ragam, dan memiliki nama yang berbeda-beda dan terkadang asing ditelinga kita, salah satunya adalah Sagon Bakar. Makanan yang berbahan dasar parutan kelapa dan sagu ini, cara membuatnya dipanggang dalam oven hingga kering, terkadang pinggirannya agak kehitaman, yah itu ciri khasnya.
Dipasar tradisional Banten banyak yang menjual Sagon bakar, dan biasanya dijual kiloan, bentuk dari sagon juga bermacam-macam. Tidak sedikit juga sagon ini dikemas dengan semenarik mungkin, sehingga diminati pembeli atau pengunjung pasar.
Sagon Bakar biasanya selalu tersaji dirumah-rumah ketika hari raya Idul Fitri, Idul Adha, atau hari besar lainnya. Harga Sagon Bakar sangat terjangkau, berkisar antara Rp. 5.000,- hingga Rp. 10.000,- per bungkusnya.